Wednesday 4 February 2015

BELI BIBIT DAPAT TUTORIAL CARA BETERNAK SEMUT

Sekarang ini tidaklah sulit membudidayakan semut rang-rang, asal ada bibit alam dipohon berani mencoba dan bereksplorasi sendiri InsyaAllah berhasil. Akses untuk belajar tentang budidaya semut juga sangat banyak, tidak seperti tahun-tahun yang lalu masih begitu sulit untuk mendapatkan ilmu budidaya semut. Tapi walaupun sudah begitu mudah untuk mendapatkan pengetahuan tentang beternak semut, tapi masih ada OKNUM yang masih begitu takut kehilangan ilmu untuk memberikan pengetahuannya kepada orang lain.

Dalam hal ini saya selaku peternak, saya juga menjual bibit. Disetiap pembelian bibit saya juga memberikan CD Tutorial agar pemula bisa dengan mudah mencoba dan menerapkannya sendiri.

Tapi tidak menutup kemungkinan jika Anda ingin mencoba dan bereksplorasi sendiri dirumah dengan memakai sarang alam. 

Langkah-langkah yang harus disiapkan sebelum Anda mencoba beternak semut sendiri adalah :

1. Meja atau rak (untuk meletakkan toples)
2. Toples (untuk tempat tinggal sisemut)
3. Piring kecil atau apa aja (untuk tempat makanan atau minuman sisemut)
4. Baskom atau apa aja (untuk merendam kaki meja agar semut tidak lari)
5. Sarang alam.

Dalam hal ini saya membicarakan tentang sarang alam yang akan Anda jadikan bibit awal. Caranya, cari bibit alam, telusuri tu setiap pohon yang ada di sekeliling tempat tinggal ente...semoga aja ada ya. Kalau tidak ada cari aja di hutan mana tau agan mendapatkan yang agan cari ya,,,heheheheehe.

Jika sudah mendapatkan sarang alam yang agan-agan impikan, jangan langsung dibongkar, karena pembongkaran akan menyebebkan tidak berhasilnya adaptasi dari sarang alam ke media toples.

Lalu kalau tidak dibongkar caranya gimana.....?
Sabar gan....santai wae ora sah kesusu.......

Caranya sarang alam dibungkus dengan sebuah karung dan ditaruh ditatas meja atau rak ya......kira-kira satu jaman aja gan....jangan lama-lama ya, bisa banyak yang mati ntar. Setelah masa satu jam terlewati sobek sedikit karung pembungkus sarang alam tadi, penyobekan terserah agan aja, mau di bawah, atas, pinggir, depan, belakang...terserahlah. Tapi sebelum terjadi penyobekan jangan lupa disiapkan terlebih dahulu perangkat yang dibutuhkan, yaitu: Toples disusun sedemikian rupa diatas rak, jangan lupa disiapkan makanan dan minuman yang dibutuhkan oleh semut. Ditunggu selama semalam, perhatikan toples akan terisi oleh sisemut.

Oke....selamat mencoba dan semoga berhasil.


Catatan : Besar kecilnya sarang alam menentukan keberhasilan Anda sebagai peternak semut pemula.

0 comments:

Post a Comment